
Jajang Kurniawan Kembali Pimpin AMAN Banten Kidul
06 Maret 2025 Berita Dika SetiawanOleh Dika Setiawan
Jajang Kurniawan kembali terpilih sebagai Ketua Pelaksana Harian AMAN Daerah Banten Kidul periode 2025-2030 usai didukung 17 komunitas Masyarakat Adat anggota AMAN dalam Musyawarah Daerah (Musda) AMAN Banten Kidul.
Jajang Kurniawan merupakan satu-satunya calon yang muncul dan diusung oleh Ketua Adat dari masing-masing komunitas anggota AMAN. Selanjutnya, ditetapkan secara musyawarah mufakat di Musda AMAN Banten Kidul yang berlangsung di Rest Area Gunung Kendeng, Wewengkon Kasepuhan Citorek, Desa Citorek Timur, Kabupaten Lebak, Banten pada Senin, 24 Februari 2025.
Sebelumnya, Jajang Kurniawan menjabat sebagai Pj Ketua PH AMAN Daerah Banten Kidul dari 2023 – 2024. Jajang menggantikan Lili Herdiana yang mundur sebagai Ketua PH AMAN Daerah Banten Kidul karena telah menjadi seorang ASN.
Jajang mengatakan seharusnya Musda ini dilaksanakan pada Desember 2024. Namun kurang persiapan sehingga diundur ke Februari 2025. Jajang menyebut dari hasil konsolidasi, komunitas Masyarakat Adat anggota AMAN mengusulkan dirinya melalui surat pengajuan dari setiap komunitas untuk melanjutkan sebagai Ketua PH AMAN Daerah Banten Kidul yang definitif untuk masa periode 2025-2030.
“Komunitas Masyarakat Adat anggota AMAN di Banten Kidul memiliki harapan besar kepada kepengurusan baru yang saya pimpin ini untuk memajukan AMAN,” kata Jajang Kurniawan usai terpilih menjadi Ketua PH AMAN Daerah Banten Kidul.
Diakuinya, AMAN Banten Kidul memiliki beban untuk menjaga intergritas Masyarakat Adat. Maka dari itu, sebutnya, dirinya menginginkan untuk kepengurusan yang baru ini bisa lebih baik lagi.
Selain memilih Ketua PH AMAN Daerah Banten Kidul, Musda juga menetapkan Dewan AMAN Daerah (DAMANDA) Banten Kidul sebanyak tujuh orang yang terdiri dari lima laki-laki dan dua perempuan. Mereka adalah Sukanta dari Kasepuhan Gelar Alam (Ketua), Ijah Hodijah dari Kasepuhan Citorek (Wakil Ketua), Andi Jaku dari Kasepuhan Pasir Eurih (anggota), Oom dari Baduy (anggota), Ruhendar Sodong dari Kasepuhan Gelar Alam (anggota), Sukandar dari Kasepuhan Urug (anggota), Yevi Noviantini dari Kasepuhan Bayah (anggota).
Ketua Dewan AMAN Daerah (DAMANDA) Banten Kidul, Sukanta yang juga Steering Committee Musda menyatakan pelaksanaan Musda Banten Kidul kali ini mengusung tema “Rempug Jukung Sauyunan Ngigelan Jaman, Mapay Laratan Karuhun Geusan Mapag Karaharjaan”. Artinya, Masyarakat Adat harus bahu membahu berinovasi menyelusuri jejak leluhur untuk menjemput kesejehteraan dalam rangka mewujudkan Masyarakat Adat yang berdaulat secara politik, mandiri secara ekonomi dan bermartabat secara budaya.
Dikatakanya, selama satu bulan mereka berkeliling ke seluruh Kasepuhan untuk mempersiapkan Musda AMAN Banten Kidul. Mereka melakukan konsolidasi di setiap kasepuhan sembari melakukan penjaringan bakal calon Ketua PH AMAN dan Dewan AMAN Daerah Banten Kidul. Dari hasil penjaringan, hanya muncul satu nama calon Ketua, sementara untuk Dewan AMAN Daerah ada tujuh orang yang muncul.
Sukanta berharap mereka yang terpilih dalam Musda AMAN Banten Kidul bisa bekerjasama dengan baik dalam menjalankan organisasi AMAN.
***
Penulis adalah Jurnalis Masyarakat Adat dari Banten Kidul